Rabu, 01 Oktober 2014

SEKILAS TENTANG FLOWCHART DAN ALGORITMA PEMROGRAMAN

Flowchart dan Algoritma Pemrograman
Nama        : Emirza Mahendra
NPM         : 53414559
Kelas       : 1IA17
Mata Kuliah : Algoritma dan Pemrograman 1A
Dosen       : Kunto Bayu A, S.T.

A. FLOWCHART
  • DEFINISI FLOWCHART
    Flowchart (Diagram Alir) merupakan:

    sebuah diagram dengan simbol-simbol grafis yang menyatakan aliran algoritma atau proses yang menampilkan langkah-langkah yang disimbolkan dalam bentuk kotak, beserta urutannya dengan menghubungkan masing masing langkah tersebut menggunakan tanda panah.
    Diagram ini bisa memberi solusi selangkah demi selangkah untuk penyelesaian masalah yang ada di dalam proses atau algoritma tersebut. Flowchart biasanya mempermudah penyelesaian suatu masalah khususnya masalah yang perlu dipelajari dan dievaluasi lebih lanjut.
    Secara singkat, Flowchart menggambarkan susunan instruksi program secara berurutan berdasarkan logika dalam suatu bagan dengan simbol-simbol grafis  yang mengatur komputer dalam bekerja untuk mendapatkan suatu hasil. 
  • PEDOMAN-PEDOMAN DALAM MEMBUAT FLOWCHART
    Dalam membuat flowchart, ada beberapa petunjuk yang harus diperhatikan, antara lain :
  1. Flowchart digambarkan dari halaman atas ke bawah dan dari kiri ke kanan. 
  2. Aktivitas yang digambarkan harus didefinisikan secara hati-hati dan definisi ini harus dapat dimengerti oleh pembacanya. 
  3. Kapan aktivitas dimulai dan berakhir harus ditentukan secara jelas. 
  4. Setiap langkah dari aktivitas harus diuraikan dengan menggunakan deskripsi kata kerja. 
  5. Setiap langkah dari aktivitas harus berada pada urutan yang benar. 
  6. Lingkup dan range dari aktifitas yang sedang digambarkan harus ditelusuri dengan hati-hati. Percabangan-percabangan yang memotong aktivitas yang sedang digambarkan tidak perlu digambarkan pada flowchart yang sama. Simbol konektor harus digunakan dan percabangannya diletakan pada halaman yang terpisah atau hilangkan seluruhnya bila percabangannya tidak berkaitan dengan sistem. 
  7. Gunakan simbol-simbol flowchart yang standar.
  • JENIS-JENIS FLOWCHART
    Flowchart terbagi atas lima jenis, yaitu :
    1. FLOWCHART SISTEM (System Flowchart)
      Flowchart Sistem merupakan bagan yang menunjukkan alur kerja atau apa yang sedang dikerjakan di dalam sistem secara keseluruhan dan menjelaskan urutan dari prosedur-prosedur yang ada di dalam sistem.


      Dengan kata lain, flowchart ini merupakan deskripsi secara grafik dari urutan prosedur-prosedur yang terkombinasi yang membentuk suatu sistem.
       
    2. FLOWCHART PAPERWORK / FLOWCHART DOKUMEN (Document Flowchart)
      Flowchart Paperwork menelusuri alur dari data yang ditulis melalui sistem. Flowchart Paperwork sering disebut juga dengan Flowchart Dokumen.


      Kegunaan utamanya adalah untuk menelusuri alur form dan laporan sistem dari satu bagian ke bagian lain baik bagaimana alur form dan laporan diproses, dicatat dan disimpan.

    3. FLOWCHART SKEMATIK (Schematic Flowchart)
      Flowchart Skematik mirip dengan Flowchart Sistem yang menggambarkan suatu sistem atau prosedur. Flowchart Skematik ini bukan hanya menggunakan simbol-simbol flowchart standar, tetapi juga menggunakan gambar-gambar komputer, peripheral, form-form atau peralatan lain yang digunakan dalam sistem.


      Flowchart Skematik digunakan sebagai alat komunikasi antara analis sistem dengan seseorang yang tidak familiar dengan simbol-simbol flowchart yang konvensional. Pemakaian gambar sebagai ganti dari simbol-simbol flowchart akan menghemat waktu yang dibutuhkan oleh seseorang untuk mempelajari simbol abstrak sebelum dapat mengerti flowchart.

    4. FLOWCHART PROGRAM (Program Flowchart)
      Flowchart Program dihasilkan dari Flowchart Sistem. Flowchart Program merupakan keterangan yang lebih rinci tentang bagaimana setiap langkah program atau prosedur sesungguhnya dilaksanakan. Flowchart ini menunjukkan setiap langkah program atau prosedur dalam urutan yang tepat saat terjadi.


      Programmer menggunakan flowchart program untuk menggambarkan urutan instruksi dari program komputer. Sedangkan, Analis Sistem menggunakan flowchart program untuk menggambarkan urutan tugas-tugas pekerjaan dalam suatu prosedur atau operasi.
    5. FLOWCHART PROSES (Process Flowchart)
      Flowchart Proses merupakan teknik penggambaran rekayasa industrial yang memecah dan menganalisis langkah-langkah selanjutnya dalam suatu prosedur atau sistem.


      Flowchart Proses digunakan oleh perekayasa industrial dalam mempelajari dan mengembangkan proses-proses manufacturing. Dalam analisis sistem, flowchart ini digunakan secara efektif untuk menelusuri alur suatu laporan atau form.
     
  • SIMBOL-SIMBOL FLOWCHART
    Simbol-simbol flowchart yang biasanya dipakai adalah simbol-simbol flowchart standar yang dikeluarkan oleh ANSI dan ISO. Simbol-simbol yang di pakai dalam flowchart dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu :
    1. Flow direction symbols
      • Digunakan untuk menghubungkan simbol satu dengan yang lain 
      • Disebut juga connecting line

    2. Processing symbols
      • Menunjukan jenis operasi pengolahan dalam suatu proses / prosedur  


    3. Input / Output symbols
      • Menunjukkan jenis peralatan yang digunakan sebagai media input atau output.

  • CONTOH FLOWCHART
    Berikut adalah beberapa contoh membuat flowchart mengenai masalah sehari-hari:
  1. Diagram alur cara mengganti ban mobil yang pecah (contoh 1.1)
  2. Diagram alur cara menggunakan telepon (contoh 1.2) 
  3. Diagram alur cara menyajikan the di dalam teko (contoh 1.3)
  4. Diagram alur mengganti ban mobil dengan kemungkinan ban serep kempis (contoh 1.4)
 
Sumber Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/Diagram_alir
http://www.elearning.gunadarma.ac.id/index.php?option=com_wrapper&Itemid=36
http://sdarsono.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/16512/Flowchart.pdf(16
http://rama.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/14921/2+definisi+dan+simbol+Flowchart.pdf

B. ALGORITMA DAN PEMROGRAMAN
  • DEFINISI ALGORITMA
    Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia terbitan Balai Pustaka tahun 1988, Algoritma merupakan urutan langkah-langkah logis pengambilan keputusan untuk pemecahan masalah. Algoritma adalah langkah-langkah yang disusun secara tertulis dan berurutan untuk menyelesaikan suatu masalah.
  • DEFINISI PEMROGRAMAN
    Pemrograman adalah proses menulis, menguji dan memperbaiki (debug), dan memelihara kode yang membangun sebuah program komputer.
    Kode ini ditulis dalam berbagai bahasa pemrograman.
  • DEFINISI ALGORITMA PEMROGRAMAN
    Algoritma Pemrograman adalah langkah-langkah yang ditulis secara berurutan untuk menyelesaikan masalah pemrograman komputer.
    Tujuan dari pemrograman adalah untuk memuat suatu program yang dapat melakukan suatu perhitungan atau 'pekerjaan' sesuai dengan keinginan si pemrogram (programmer). Untuk dapat melakukan pemrograman, diperlukan keterampilan dalam algoritma, logika, bahasa pemrograman, dan di banyak kasus, pengetahuan-pengetahuan lain seperti matematika.
  • 5 CIRI PENTING DARI ALGORITMA
    Menurut Donald E. Knuth dalam bukunya yang berjdul The Art of Computer Programming terbitan Addison Wesley tahun 1973, algoritma harus memiliki lima ciri penting yaitu :
     

    1. Algoritma harus berhenti setelah melakukan sejumlah langkah terbatas.
    2. Setiap langkah harus didefinisikan dengan jelas dan tidak bermakna ganda.
    3. Algoritma harus memiliki masukkan (input). 
    4. Algoritma memiliki keluaran (output).
    5. Algoritma harus efektif, artinya setiap langlah harus sederhana sehingga dapat dikerjakan dalam waktu yang masuk akal.
     
  • POSISI ALGORITMA DALAM PEMROGRAMAN
    Dalam pemrograman komputer ada beberapa langkah yang perlu ditempuh. Urutan dari langkah-langkah ini tidak bersifat mutlak, artinya tidak harus dari langkah pertama, kedua, ketiga, dan seterusnya. Berikut ini adalah langkah-langkah dalam pemrograman komputer :
    1. Mendefinisikan masalah 
    2. Menentukan solusi 
    3. Memilih algoritma 
    4. Menulis program 
    5. Menguji program 
    6. Menulis dokumentasi 
    7. Merawat program
     
  • STRUKTUR DASAR ALGORITMA
    Algoritma secara umum dibagi menjadi 3 struktur, yaitu :
    1. Struktur Runtunan (sequence) Digunakan untuk program yang pernyataannya sequential atau urutan. 
    2. Struktur Pemilihan (selection) Digunakan untuk program yang menggunakan pemilihan atau penyeleksian kondisi. 
    3. Struktur Perulangan (iteration) Digunakan untuk program yang pernyataannya akan dieksekusi berulang-ulang. 
     
  • BAHASA PEMROGRAMAN
    Bahasa pemrograman, atau sering disebut juga dengan bahasa komputer atau bahasa pemrograman komputer, adalah instruksi standar untuk memerintah komputer. Bahasa pemrograman ini merupakan suatu himpunan dari aturan sintaks dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan program komputer. Bahasa ini memungkinkan seorang programmer dapat menentukan secara persis data mana yang akan diolah oleh komputer, bagaimana data ini akan disimpan/diteruskan, dan jenis langkah apa secara persis yang akan diambil dalam berbagai situasi.

  • TINGKATAN BAHASA PEMROGRAMAN

    Menurut tingkat kedekatannya dengan mesin komputer, bahasa pemrograman terdiri dari:
    1. Bahasa Tingkat Rendah, atau dikenal dengan istilah bahasa rakitan (bah.Inggris Assembly), yaitu memberikan perintah kepada komputer dengan memakai kode-kode singkat (kode mnemonic), contohnya [kode_mesin|MOV], SUB, CMP, JMP, JGE, JL, LOOP, dsb.

      Bahasa pemrograman masuk tingkat ini karena bahasanya masih jauh dari bahasa manusia. Contohnya bahasa Assembly.

    2. Bahasa Mesin, yaitu memberikan perintah kepada komputer dengan memakai kode bahasa biner, contohnya 01100101100110
      Bahasa Tingkat Menengah, yaitu bahasa komputer yang memakai campuran instruksi dalam kata-kata bahasa manusia (lihat contoh Bahasa Tingkat Tinggi di bawah) dan instruksi yang bersifat simbolik, contohnya {, }, ?, <<, >>, &&, ||, dsb.


      Disebut tingkat menengah karena bisa masuk ke dalam bahasa tingkat tinggi maupun rendah. Contohnya bahasa C.
    3. Bahasa Tingkat Tinggi, yaitu bahasa komputer yang memakai instruksi berasal dari unsur kata-kata bahasa manusia, contohnya begin, end, if, for, while, and, or, dsb. Komputer dapat mengerti bahasa manusia itu diperlukan program compiler atau interpreter.Bahasa pemrograman masuk tingkat ini karena bahasa tersebut mendekati bahasa manusia. Contohnya bahasa Basic, Visual Basic, Pascal, Java dan lainnya.
  • CONTOH ALGORITMA
    Contoh-1 :
     Buatlah algoritma untuk menghitung frekuensi data seperti pada contoh kasus di atas.
    Algoritmanya adalah :

    • Mulai
    • Tentukan banyaknya data (n)
    • Tentukan data sebanyak N
    • Urutkan data secara Ascending (Mulai dari data kecil ke besar)
    • Hitung banyaknya data (frekuensi ) tiap data
    • Tampilkan Frekuensi data dalam bentuk tabel
    • Selesai
Sumber Referensi :
http://id.wikipedia.org/wiki/Algoritma
http://cheesterzone.blogspot.com/2011/04/pengenalan-algoritma.html
http://zonapanda.blogspot.com/2013/02/pengertian-algoritma-pemrograman.html
http://spatabang.blogspot.com/2014/01/pengertian-algoritma-pemrograman-dan.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Pemrograman
http://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_pemrograman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar